Infolinks In Text Ads

TANDA DAN GEJALA DHF

TANDA DAN GEJALA

1. Demam : demam tinggi timbul mendadak, terus menerus, berlangsung dua sampai tujuh hari turun secara cepat.

2. Perdarahan : perdarahan disini terjadi akibat berkurangnya trombosit (trombositopeni) serta gangguan fungsi dari trombosit sendiri akibat metamorfosis trombosit. Perdarahan dapat terjadi di semua organ yang berupa:

· Uji torniquet positif

· Ptekie, purpura, echymosis dan perdarahan konjungtiva

· Epistaksis dan perdarahan gusi

· Hematemesis, melena

· Hematuri

3. Hepatomegali :

· Biasanya dijumpai pada awal penyakit

· Pembesaran hati tidak sejajar dengan beratnya penyakit

· Nyeri tekan pada daerah ulu hati

· Tanpa diikuti dengan ikterus

· Pembesaran ini diduga berkaitan dengan strain serotipe virus dengue

4. Syok : Yang dikenal dengan DSS , disebabkan oleh karena : Perdarahan dan kebocoran plasma didaerah intravaskuler melalui kapiler yang rusak. Sedangkan tanda-tanda syok adalah:

· Kulit dingin, lembab terutama pada ujung hidung. jari dan kaki

· Gelisah dan Sianosis disekitar mulut

· Nadi cepat, lemah , kecil sampai tidak teraba

· Tekanan darah menurun (tekanan sistolik menurun sampai 80 mmHg atau kurang dari 80 mmHg)

· Tekanan nadi menurun (sampai 20mmHg atau kurang)

5. Trombositopeni: Jumlah trombosit dibawah 150.000 /mm3 yang biasanya terjadi pada hari ke tiga sampai ke tujuh.

6. Hemokonsentrasi : Meningkatnya nilai hematokrit merupakan indikator kemungkinan terjadinya syok.

7. Gejala-gejala lain :

· Anoreksi , mual muntah, sakit perut, diare atau konstipasi serta kejang.

· Penurunan kesadaran

0 comments:

Posting Komentar