Infolinks In Text Ads

Cara Merawat Gigi Dan Gusi

Perawatan gigi dan gusi yang baik merupakan hal yang penting, karena:
1. Kita memerlukan gigi yang sehat dan kuat untuk mengunyah dan mencernakan makanan dengan baik.
2. Gigi berlubang (caries) yang sakit dan gusi yang sakit dapat dicegah dengan perawatan gigi yang baik.
3. Pembusukan atau keroposnya gigi yang disebabkan oleh kurangnya kebersihan dapat menimbulkan infeksi parah yang mengenai bagian-bagian tubuh lainnya.

Untuk menjaga agar gigi dan gusi tetap sehat:
1. Hindari makanan yang manis.
Makanan yang manis (tebu, gula-gula, kue kering yang manis, teh atau kopi yang bergula, minuman ringan atau minuman yang bersoda seperti coca-cola, dan lain-lain) dapat merusak gigi dengan cepat.
Jangan membiasakan anak-anak dengan makanan dan minuman yang manis (seperti coca-cola, fanta, manisan, es mambo dan lain-lain), jika anda menghendaki mereka mempunyai gigi yang baik.

2. Menyikat gigi dengan baik setiap hari
Segera menyikat gigi setelah makan sesuatu yang manis. Mulailah menyikat gigi anak-anak anda ketika gigi tersebut muncul. Ajari mereka untuk menyikat giginya sendiri, dan perhatikan apakah mereka menyikatnya dengan benar.

3. Membubuhkan fluoride di dalam air minum atau langsung pada gigi akan membantu mencegah lubang pada gigi. Beberapa program kesehatan membubuhkan fluoride pada gigi anak-anak sekali atau dua kali setahun. Doronglah anak-anak anda mengikuti program ini jika mereka memperoleh kesempatan tersebut.
PERINGATAN: Fluoride merupakan zat yang beracun jika diminum melebihi jumlah tertentu. Gunakanlah dengan hati-hati dan simpanlah di luar jangkauan anak-anak.

4. Jangan memberikan susu botol kepada bayi yang sudah besar. Menghisap susu dari botol akan memandikan gigi bayi dengan air susu yang manis dan cepat menyebabkan pembusukan. (Sebaiknya jangan menggunakan botol susu sama sekali).

Jika Anda Tidak Mempunyai Pasta Gigi
Buatlah serbuk pembersih gigi dengan mencampurkan garam dan soda bicarbonat dalam jumlah yang sama. Supaya campuran ini melekat, basahilah sikatnya sebelum mencelupkan ke dalam serbuk tersebut.

Gigi Belubang (CARIES):
Untuk menjaga agar gigi yang berlubang tidak menimbulkan rasa sakit atau membentuk kantong nanah (abses), hindarilah makanan yang manis dan sikatlah gigi tersebut baik-baik setiap kali sesudah makan.

Kalau dapat, pergilah ke petugas kesehatan gigi segera. la dapat membersihkan dan menambal gigi tersebut sehingga gigi dapat bertahan selama bertahun-tahun.

Abses Dan Sakit Gigi
Untuk menghilangkan rasa sakit :
1. Bersihkan gigi yang berlubang: keluarka seluruh sisa-sisa makanan dari lubang. Kemudian kumurlah dengan air garam hangat.

2. Minumlah obat penghilang rasa sakit seperti aspirin.

3. Jika infeksi gigi sangat parah (membengkak, terbentuk nanah dan kelenjar getah bening membesar), gunakan antibiotika alas petunjuk petugas medis kalau ada: tablet penicillin atau sulfonamid atau kapsul tetracycline.

Jika serangan sakit tidak mau menghilang atau kambuh terus, mungkin gigi tersebut perlu dicabut. Atasilah abses dengan segera sebelum infeksi tersebut menyebar ke bagian-bagian tubuh yang lain.

Pyorrhea, Penyakit pada gusi
Gusi yang sakit dan mengalami peradangan (merah dan bengkak), serta mudah berdarah, terjadi karena:
1. Jarang membersihkan gigi dan gusi dengan baik.
2. Kurang makan makanan bergizi (malnutrisi, kekurangan gizi).

Pencegahan dan pengobatan
1. Sikatlah gigi baik-baik setiap kali setelah makan; keluarkan makanan yang terselip di sela-sela gigi. Kalau dapat, gosoklah kerak kuning gelap (tartar) yang terbentuk pada tempat pertemuan gigi dengan gusi. Kemudian berkumur dengan air garam hangat.

2. Makanlah makanan pelindung yang kaya akan vitamin, terutama telur, daging, buncis, sayur-sayuran hijau gelap dan buah-buahan seperti jeruk biasa, jeruk tipis dan tomal. Hindari makanan yang manis, lengket dan berserat dan yang mudah menyelip di sela-sela gigi.

0 comments:

Posting Komentar